Wisata Panyaweuyan Kini Semakin Sepi, Benarkah? - Guru Geografi
News Update
Loading...

Senin, Juli 1

Wisata Panyaweuyan Kini Semakin Sepi, Benarkah?

Hari ini kita mengisi liburan di kampung halaman Majalengka dengan mengunjungi terasering Panyaweuyan. Meski sudah tidak seviral dulu, tapi kita biasa mencari suasana sejuk kawasan agropolitan dataran tinggi.

Bulan Juli ini lembah Panyaweuyan di Majalengka menghijau dengan berbagi variasi komoditas pertanian mulai dari bawang, ubi halar, jagung hingga kol.

Pas datang ke pintu pembelian karcis di bawah, terminal wisata yang dibangun seperti tidak ada gunanya. Terbengkalai, karena memang dengan info di medaos saat ini sudah cukup bagi netizen. Di sisi lain objek wisata ini tidak selamanya ramai, masyarakat kita mudah bosan.

Lalu kita menuju ke atas, mengunjungi Lawang Saketeng. Dulu selalu penuh motor di saat libur panjang tapi sekarang kontras sekali. Apakah masyarakat memang sudah bosan ke Panyaweuyan atau ada faktor lain?. Boleh juga nih diteliti.

Seperti biasa kami nongkrong di atas, menikmati jajanan dengan melihat pemandangan lembah hijau dengan semilir angin sejuk menerpa kulit.

Jadi bagi yang mau menikmati suasana sejuk, maka datanglah ke Panyaweuyan bukan Juli ini.

Baca Juga
Post ADS 1

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close