Pengertian dan Ciri Khas Penelitian Geografi dengan Contohnya - Guru Geografi
News Update
Loading...

Rabu, November 8

Pengertian dan Ciri Khas Penelitian Geografi dengan Contohnya


Penelitian adalah suatu upaya penyelidikan dengan menggunakan metode ilmiah untuk memecahkan permasalahan kehidupan. Lalu kalau ada istilah penelitian geografi bagaimana?.

Penelitian geografi adalah kegiatan ilmiah untuk menyelediki permasalahan yang ada di atas ruang permukaan bumi dengan metode ilmiah dan pendekatan geografi.

Ciri khas penelitian geografi adalah penggunaan pendekatan keruangan, kelingkungan dan kewilayahan dalam mengkaji permasalahannya. 

Alat bantu penelitian geografi tentunya pasti ada peta, inderaja dan SIG. Sebuah penelitian geografi pasti akan menghasilkan peta dalam upaya penyelidikan fenomena tertentu.

Lalu apa ciri khusus dalam penelitian geografi?. 
1. Pemanfaatan dan pembuatan peta. Seorang geograf yang melakukan penelitian bertema geografi pasti akan memerlukan peta untuk melihat keterkaitan antargejala geosfer seperti persebaran jenis tanah dengan tanaman budidaya, pola aliran sungai dengan potensial jenis banjir dan lainnya. Peta akan membantu melihat distribusi fenomena dalam ruang.

2. Observasi. Selain peta, seorang geograf akan melakukan observasi untuk lebih menemukan data-data valid mengenai suatu fenomena. Peneliti akan mencari tahu langsung data-data yang dibutuhkan ke lapangan baik itu data yang sifatnya fisik maupun responden manusia.

3. Model Analisa. Analisa geografi dapat berupa penggambaran atau deskripsi melalui pemetaan pola-pola fenomena, grafik, diagram hingga overlay peta.

Sebelum melakukan penelitian geografi, peneliti harus mencoba menemukan permasalahan di sekitar lingkungan. Masalah tersebut dapat diamati dari hasil observasi langsung dengan berkeliling. 

Untuk level siswa, melakukan penelitian geografi jangan terlalu sulit, amati saja fenomena di sekitar. Setelah itu buat rumusan pertanyaan penelitiannya. Contohnya saya berikan di bawah ini.

Contoh Kasus Dinamika Sosial
Kalian akan meneliti sebuah fenomena antroposfer yaitu seputar kegiatan manusia. Misal anda tinggal di kota maka ketika berkeliling tempat tertentu dapat mencoba meneliti fenomena seperti pedagang kaki lima. Fokus kajian berarti tentang pedagang kaki lima, maka pertanyaan penelitian yang bisa kalian gunakan adalah:

1. Faktor-faktor apakah yang menjadi pemicu munculnya PKL di Jalan RE Martadinata Kota X?
2. Bagaimana tingkat kesejahteraan PKL di Jalan RE Martadinata Kota X?
3. Sejauhmana dampak kehadiran PKL di Jalan RE Martadinata terhadap lingkungan?

Nah tiga pertanyaan di atas bisa dijawab dengan mencoba menarik sampel beberapa PKL. Misal kalau populasi PKL ada 100 maka kalian ambil sampel 10% atau 10 pedagang untuk diwawancara, maka itu sudah bagus. Kalau kebanyakan maka tinggal sesuaikan saja, namanya juga siswa sekolah masih berlatih. Yang jelas kaidah dasar penelitiannya harus betul, itu saja. 

Nanti kalian bisa membuat peta sebaran PKL tersebut untuk melihat seperti apa pola distribusinya. Dalam geografi kan ada prinsip distribusi. 

Apakah penelitian non sosial bisa?. Tentu saja, karena cakupan geografi kan luas. Misal kita coba meneliti kondisi tanah, berarti objek kajiannya pedosfer.

Contoh 2 Pedosfer
Kalian berada di desa kemudian melihat ke sekitar banyak terdapat lahan pertanian warga. Lalu terbersit ingin mencoba membuat karya tulis geografi mengenai pola penggunaan lahan atau tanah untuk pertanian di des X. Maka pertanyaan penelitiannya adalah:

1. Faktor-faktor apakah yang mempengaruhi pola penggunaan lahan pertanian di desa X?
2. Bagaimana pengaruh kondisi jenis tanah tehdap penggunaan lahan pertanian di desa X?
3. Bagaimana pola distribusi penggunaan lahan pertanian di desa X?

Nah kalian bisa mencoba mengambil sampel petani untuk diwawancara kemudian bisa melihat peta di google map dan membuat distribusi penggunaan lahannya.
Baca Juga
Post ADS 1

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close