Pembahasan Kunci Jawaban KSK Kebumian 2020 No 91-95 - Guru Geografi
News Update
Loading...

Senin, Maret 29

Pembahasan Kunci Jawaban KSK Kebumian 2020 No 91-95

Salam semuanya sahabat blog guru geografi, kali ini kita lanjut lagi gaspol bahas kunci KSK kebumian tahun 2020 nomor 91-95. Masih tetap semangat kan belajarnya?.
 
Soal nomot 91-95 ini masih di bagian geologi yang mana terdapat topik stratigrafi, kala geologi dan teori perkembangan bumi.

Jangan lupa untuk selalu share blog ini jika bermanfaat ke teman-teman atau grup kamu ya!. Semoga apa yang diimpikan bisa tercapai. 
 
91. Dalam ilmu geologi, terdapat hukum-hukum dasar terkait fenomena alam. Salah satunya menjelaskan bahwa dalam kondisi belum terdeformasi, lapisan batuan bagian bawah memiliki umur lebih tua daripada lapisan batuan bagian atas. Pernyataan tersebut adalah bunyi dari …
a. hukum akresi lateral
b. hukum superposisi
c. hukum inklusi
d. hukum initial horizontality
e. hukum uniformitarianism

Kunci
Jadi dalam geologi itu dikenal beberapa hukum dasar terkait struktur batuan. Adalah Nicolas Steno yang pertamakali kali memperkenalkan hukum-hukum geologi yaitu:
1. Hukum Superposisi 
Jika ditemukan suatu urutan perlapisan batuan, maka lapisan batuan yang terletak di bawah umurnya relatif lebih tua dibanding lapisan diatasnya selama lapisan batuan tersebut belum mengalami deformasi atau masih dalam keadaan normal alias belum mengalami gangguan.

2. Hukum Horizonalitas
Lapisan-lapisan sedimen diendapkan mendekati horisontal dan pada dasarnya sejajar dengan bidang permukaan dimana lapisan sedimen tersebut diendapkan. Susunan lapisan yang kedudukannya tidak lagi horisontal berarti telah mengalami proses geologi lain setelah pengendapannya, misalnya dipengaruhi oleh gaya tektonik.

3. Original Continuity
Lapisan sedimen diendapkan secara menerus dan bersinambungan (continuity), sampai batas cekungan sedimentasinya. Lapisan sedimen tidak mungkin terpotong secara tiba-tiba dan berubah menjadi batuan lain dalam keadaan normal. Pada dasarnya hasil suatu pengendapan yakni bidang perlapisan, akan menerus walaupun tidak kasat mata. Keadaan ketidakmenerusan bisa disebabkan telah terjadi erosi, ketidakselarasan dan gaya tektonik.
 
4. Cross Cutting
Apabila terdapat suatu stratigrafi batuan dimana salah satu dari lapisan tersebut memotong lapisan yang lain, maka satuan batuan yang memotong umurnya relatif lebih muda dari pada satuan batuan yang di potongnya

Untuk hukum lainnya seperti uniformitarianisme, faunal succession dan lainnya silahkan cari di google aja. Jawaban soal ini udah ada di atas yaitu superposisi.
Hukum Steno Stratigrafi Batuan
92. Pada gambar di bawah ini, batuan yang ditunjukkan oleh notasi huruf (X), apabila mengikuti hukum dasar stratigrafi, disebut sebagai ...
Penampang struktur batuan
a. fragmen
b. inklusi
c. matriks
d. semen
e. fenokris
 
Kunci
Ini juga termasuk hukum stratigrafi yaitu Hukum Inklusi dimana terjadi penerobosan magma dan menelan fragmen-fragmen besar disekitarnya yang tetap sebagai inklusi asing yang tidak meleleh. 
 
Jadi jika ada fragmen batuan yang terinklusi dalam suatu perlapisan batuan maka perlapisan batuan itu terbentuk setelah fragmen batuan. Kalau lihat gambar di soal artinya batu pasir (hasil sedmientasi) terbentuk setelah granit.

Artinya batuan yang mengandung fragmen inklusi lebih muda dari batuan yang menghasilkan fragmen tersebut. Coba lihat gambar di bawah, ngerti ora son imajinasinya?.
Inklusi batuan
93.  Pada gambar di samping, manakah pernyataan di bawah ini yang tidak benar ...
Struktur sesar

a. sesar (E) terjadi paling awal
b. intrusi (D) terjadi sebelum sesar (E)
c. lapisan (C) adalah lapisan batuan tertua
d. lapisan (A) adalah lapisan termuda
e. lapisan (B) selaras dengan lapisan (A)
 
Kunci
Nah untuk memahami stratigrafi seperti pada gambar maka kamu harus tahu hukum Steno yang udah ada di soal no pertama. Yang salah adalah A karena sesar itu terjadi setelah setelah adanya intrusi, baru terpotong oleh patahan. Makanya arah intrusi (D) geser kan gak lurus arah aliran magma nya.
 
94. Samudra yang pernah ada di antara benua Gondwana dan Laurasia pada masa Mesozoikum
disebut sebagai samudera ...
a. Panthalasa
b. Thetys
c. Pasifik
d. Atlantik
e. Hindia
 
Kunci
Teori dua benua Laurasia dan Gondwana kemukakan oleh Edward Zuess pada tahun 1884. Teori ini menyebutkan bahwa bumi ini pada awalnya terdiri atas dua benua yang sangat besar yaitu Laurasia di bagian kutub utara dan Gondwana pada bagian kutub selatan. Kedua benua ini terus mengalami pergerakan ke arah ekuator bumi hingga pada akhirnya terpecah menjadi beberapa benua yang lebih kecil. 
 
Samudra Tethys adalah samudra yang pernah ada di antara benua Gondwana dan Laurasia pada masa Mesozoikum sebelum pembentukan Samudra Hindia dan Atlantik pada periode Kapur. Samudra ini juga disebut Laut Tethys atau Neo-Tethys.

Sekitar 250 juta tahun yang lalun pada masa Trias, samudra baru mulai terbentuk di ujung selatan Samudra Paleo-Tethys. Sebuah patahan terbentuk di sepanjang landas benua Pangaea selatan (Gondwana). Dalam waktu sekitar 60 juta tahun, kepingan landas tersebut (yang disebut Cimmeria) bergerak ke utara dan mendorong dasar Samudra Paleo-Tethys di sebelah selatan ujung timur Pangaea utara (Laurasia). Samudra Tethys terbentuk di antara Cimmeria dan Gondwana.
95. Kala yang memiliki rentang waktu sekitar 25-5 juta tahun yang lalu serta ditandai dengan munculnya Homonoid pertama adalah ...
a. Pliosen
b. Oligosen
c. Miosen
d. Pleistosen
e. Eosen

Kunci
Skala geologi bumi dibagi menjadi zaman Arkaekum, Proterozoikum, Paleozoikum, Mesozoikum dan Kenozoikum. Homonoid itu bahasa lain dari kera dan mahluk ini muncul pertamakali di kala miosen. Kala Miosen masuk dalam zaman Kenozoikum.

Masa Miosen terjadi antara 23,5 tahun – 5,2 tahun yang lalu, saat itu dicirikan oleh padang rumput yang meluas, karena itu mamalia pemakan rumputnya juga berkembang pesat. Kala ini dicirikan dengan munculnya Homonoid (proconsul), domba, lembu hingga monyet. Time table skala geologi lengkap cek di bawah, silahkan dihapal kata kunci tiap jaman nya.
 
Skala geologi
Baca Juga

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close