30 Soal PAS Sejarah Indonesia Semester Ganjil + Kunci - Guru Geografi
News Update
Loading...

Kamis, November 26

30 Soal PAS Sejarah Indonesia Semester Ganjil + Kunci

Halo kawan-kawan kali ini saya akan berikan contoh soal penilaian akhir semester sejarah Indonesia. Format soal berupa pilihan ganda dan kunci jawabannya.

Materi yang diujikan adalah tentang orde baru dan orde reformasi. Menurut saya topik ini sudah cukup mewakili di ujian akhir semester tahun ini. 

Orde baru adalah salah satu era pemerintahan Indonesia yang dimulai sejak turunnya surat perintah sebelas maret alias supersemar tahun 1966. 

Soeharto dilantik menjadi presiden kedua RI pada 21 Maret 1967 yang kemudian berkuasa selama 32 tahun. Ada pencapaian positif dan negatif dari Soeharto selama memimpin Indonesia.
 

Orde baru kemudian jatuh pada tahun 1998 setelah krisis moneter dan ketidastabilan politik dan sosial melanda Indonesia. Orde reformasi kemudian lahir dengan berbagai macam perubahan sendi kehidupan bernegara.
Soal PAS Sejarah Indonesia Semester Ganjil
Latihan Soal PAS semester ganjil
1. Lahirnya Orde Baru didorong oleh faktor ekonomi, yaitu ....
a. adanya tritura dari mahasiswa
b. demonstrasi yang dilakukan KAMI dan KAPPI
c. inflasi yang tinggi
d. pertentangan ideologi Pancasila dan komunis
e. dibentuknya kabinet "seratus menteri" oleh Soekarno
 
2. Pemerintahan Orde Baru melakukan kebijakan penyederhanaan dan penggabungan parpol dengan tujuan ....
a. mencegah terjadinya persaingan tidak sehar antar partai besar
b. menyusun unsur-unsur kepentingan partai dalam pemerintahan
c. menciptakan stabilitas nasional dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
d. parpol di Indonesia masih menyesuaikan dengan sistem demokrasi ala barat
e. agar partai-partai terpilih dapat bersaing adil dalam merebut kekuasaan
 
3. Orde baru terkenal dengan swasembada pangan karena kebijakan revolusi hijau. Revolusi Hijau diilhami oleh penelitian Thomas Robert Malthus pada tahun 1950. Arti istilah Revolusi Hijau sendiri adalah .... 
a. penanaman berbagai jenis vegetasi di lahan kosong
b. revolusi pertanian masal di berbagai bidang
c. penghijauan kembali hutan-hutan yang gundul akibat pembalakan
d. penghijauan kembali lahan pertanian yang sudah kritis
e. pengembangan dan penggunaan teknologi dalam bidang pertanian

4. Berikut ini tidak termasuk kebijakan politik pemerintahan Soeharto yaitu ....
a. pembubaran PKI
b. penataran P-4
c. dwifungsi ABRI
d. penyederhanaan partai politik
e. penyusunan GBHN

5. Kebijakan pemerintah Orde Baru di bidang politik adalah melakukan fusi partai politik pada tahun 1973. Partai yang bukan beraliran Islam melebur menjadi ....
a. Golongan Karya
b. Partai Nasional Indonesia
c. Partai Murba
d. Partai Demokrasi Indonesia
e. Partai Persatuan Pembangunan

6. Pemerintahan Orde Baru telah membawa perubahan dalam sistem pemerintahan yang berdampak pada kehidupan bangsa dan negara Indonesia. Yang bukan termasuk dampak positif pemerintahan Orde Baru adalah ...
a. Indonesia menjadi negara swasembada beras di Asia
b. munculnya pemerintahan yang sentralistik 
c. menciptakan fondasi yang kuat bagi jalannya pemerintahan
d. meningkatkan perekonomian melalui program Revolusi Hijau
e. meningkatkan pendidikan melalui program wajib belajar 9 tahun

7. Visi dari pemerintahan Orde Baru adalah ....
a. mewujudkan masyarakat adil, makmur dan sejahtera di bawah naungan NKRI
b. membangun manusia Indonesia seutuhnya sesuai kepribadian nasional
c. memberantas segala bentuk praktik KKN dalam tubuh birokrasi orde lama
d. melaksanakan, mengamalkan dan menghayati Pancasila dan UUD 45 secara murni dan konsekuen
e. menciptakan kestabilan politik dalam rangka menyokong pembangunan

8. Salah satu konsep revolusi hijau dalam upaya meningkatkan produktifitas pertanian adalah dengan cara memperluas lahan atau disebut dengan ....
a. intensifikasi
b. ekstensifikasi
c. mekanisasi
d. diversifikasi
e. rehabilitasi

9. Dalam menjalankan pemerintahan selama 32 tahun, Soeharto terkenal sebagai diktator. Kediktatoran pemerintahan Orde Baru tampak dalam hal berikut, kecuali ....
a. menerapkan dwifungsi ABRI
b. menerapkan sistem ekonomi sentralistik
c. memberikan kebebasan kepada pers
d. melakukan penyederhanaan partai
e. menempatkan politi Golkar di birokrasi

10. Pemerintahan orde baru melakukan pemilu pertamakali pada tahun ....
a. 1971
b. 1960
c. 1966
d. 1975
d. 1977
 
11. Alasan para ahli mengkritik program Revolusi Hijau di masa pemerintahan Orde Baru adalah…
a. Ketahanan pangan di Indonesia masih sangat rentan karena mayoritas masyarakat Indonesia lebih suka mengonsumsi beras
b. Hasil produksi pertanian Indonesia masih belum mampu mengangkat kesejahteraan petani 
c. Terjadi polarisasi, antara pihak kaya makin kaya dan miskin makin miskin
d. Kurangnya tenaga petani terampil dan bermodal
e. Lingkungan menjadi rusak akibat penggunaan pestisida dan pupuk kimia berlebihan

12. Pada masa orde Baru terjadi pemisahan kekuasan antara lembaga eksekutif, yudikatif , dan legislatif. Istilah bagi pemisahan kekuasaan tersebut dikenal sebagai ….
a. trias politika
b. demokrasi amanat
c. demokrasi liberal
d. demokrasi terpimpin
e. sosialis

13. Perhatikan keterangan berikut ini.
1. Indonesia dan Malaysia menyetujui pemulihan hubungan diplomatik.
2. Sabah terlepas dari Indonesia dan dinyatakan masuk ke dalam wilayah Malaysia.
3. Rakyat Sabah dan Serawak akan diberi kesempatan untuk menegaskan kembali kedudukannya dalam Negara Malaysia.
4. Indonesia dengan Malaysia sepakat menyelenggarakan pertukaran pelajar.
Dari keterangan di atas, pernyataan yang merupakan hasil perundingan di Bangkok, 29 Mei s.d. 1 Juni 1966 antara Indonesia dan Malaysia adalah 
a. 1 dan 4
b. 1 dan 2
c. 1 dan 3
d. 2 dan 3
e. 1 dan 4

14. Konsep Dwifungsi ABRI yang diterapkan pada masa Orde Baru merupakan konsep yang dicetuskan pada tahun 1957 dengan nama “JalanTengah" oleh ....
a. A.H. Nasution
b. Soedirman
c. Gatot Subroto
d. T.B Simatupang
e. Ahmad Yani

15. Secara konsitusional Orde Baru dimulai pada tanggal ….
a. 30 September 1965
b. 20 Juni 1967
c. 12 Maret 1967
d. 11 Maret 1966
e. 22 Februari 1967

16. Gerakan Reformasi akhirnya berhasil mendesak Soeharto mengundurkan diri dari jabatannya sebagai presiden Republik Indonesia pada tanggal ...
a. 20 Mei 1998
b. 21 Mei 1998
c. 22 Mei 1998
d. 23 Mei 1998
e. 24 Mei 1998

17. Kemerosotan ekonomi pada akhir masa Orde Baru disebabkan oleh ….
a. terjadi konflik dan kerusuhan horisontal berkepanjangan
b. sumber daya manusia Indonesia kurang terampil
c. kabinet dibentuk bukan dari kalangan teknokrat
d. utang luar negeri yang diperuntukan untuk pembangunan
e. korupsi di seluruh birokrasi pemerintahan

18. Tujuan reformasi adalah ...
a. mengaktifkan kembali lembaga politik yang mati
b. memperbaharui tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara sesuai Pancasila dan UUD 45
c. mengembalikan harta kekayaan negara yang dikorupsi pada masa orde baru
d. melakukan reformasi dalam tubuh ABRI
e. mengembalikan kembali fungsi kontrol kepada masyarakat terhadap rezim reformasi

19. Salah satu kebijakan kontroversial ketika zaman Gusdur adalah ....
a. mengizinkan pengibaran bendera Bintang Kejora
b. hubungan diplomatik dengan Israel
c. menjadikan Konghucu sebagai agama resmi negara
d. konfrontasi dengan GAM
e. mencabut larangan dwikenegaraan etnis Tionghoa

20. Salah satu peristiwa yang menunjukkan peran mahasiswa dalam perubahan pemerlntahan adalah tragedi Trisakti. Dampak tragedi Trisakti yang menyebabkan tewasnya empat mahasiswa Trisakti adalah....
a. memicu mahasiswa membawa senjata saat demonstrasi
b. menurunnya jumlah aksi protes dan demonstrasi mahasiswa
c. menyulut demonstrasi yang lebih besar di sejumlah daerah
d. memicu perampokan dan pencurian di berbagai daerah
e. munculnya kudeta pemerintahan yang dilakukan oleh mahasiswa

21. Perhatikan data berikut.
1. Angkatan Darat
2. Angkatan Laut
3. Angkatan Udara
4. Kepolisian RI
5. ABRI
6. TNI
Setelah reformasi, Tentara Nasional Indonesia terdiri dari ….
a. 1,3,5
b. 1,3,4
c. 1,5,6
d. 1,4,5
e. 1,2,3

22. Bidang yang menjadi sasaran reformasi, kecuali .…
a. politik
b. ekonomi
c. hukum
d. ideologi
e. sosial

23. Dalam perkembangan demokrasi di Indonesia, pemilihan umum secara langsung dilakukan pertamakali pada 2004 untuk memilih ...
a. anggota legislatif dan presiden
b. presiden dan wakil presiden
c. anggota MPR dan presiden
d. presiden dan anggotan MA
e. anggota DPR dan DPA

24. Wakil presiden Republik Indonesia yang mendampingi Susilo Bambang Yudhoyono di periode pemerintahan kedua adalah ...
a. Jusuf Kalla
b. Hatta Rajasa
c. Boediono
d. Hamzah Haz
e. Tri Strisno

25. Gerakan separatis yang mengganggu kedaulatan bangsa pada masa pemerintahan Megawati adalah ….
a. GAM
b. GPK
c. RMS
d. NII
e. OPM 

26. Alasan utama mahasiswa tetap melakukan demonstrasi kepada B.J Habibie adalah ....
a. B.J Habibie tidak dipilih langsung oleh rakyat
b. rakyat tidak percaya dipimpin oleh ilmuwan
c. B.J Habibie dianggap masih bagian rezim orba
d. B.J Habibie tidak berasal dari kalangan militer
e. mahasiswa menuntut agar Amien Rais diangkat jadi presiden

27. Lembaga yang dibentuk pada masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri dan berperan dalam pemberantas korupsi di kalangan pejabat pemerintahan adalah ...
a. KY
b. MA
c. MK
d. KPK
e. BPK

28. Reformasi yang dilakukan oleh ABRI terhadap Dwifungsi ABRI adalah ….
a. menarik semua anggota ABRI dair jabatan sipil
b. memisahkan diri dari kepolisian
c. menjunjung tinggi doktrin Dwifungsi ABRI
d. menjadi warga sipil biasa
e. terlibat dalam setiap politk praktis

29. Kesuksesan Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono dalam mengatasi Gerakan Aceh Merdeka adalah dengan mengadakan perjanjian damai di kota.…
a. Den Haag, Belanda
b. New York, USA
c. Helsinki, Finlandia
d. Oslo, Swedia
e. Wina, Austria

30. Dalam situasi ekonomi yang merosot di akhir masa orde baru, Indonesia meminta bantuan dana kepada ....
a. IMF
b. ILO
c. World Bank
d. UNHCR
e. FAO

Kunci
1.B 2.C 3.E 4.E 5.D 6.B 7.D 8.B 9.C 10.A 11.E 12.A 13.C 14.A 15.C 16.B 17.E 18.B 19.A 20.C 21.E 22.D 23.A 24.C 25.A 26.C 27.D 28.A 29.C 30.A

Baca Juga
Post ADS 1

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close