Soal USBN Geografi SMA 2018 dan Kunci Jawabannya Part 6 - Guru Geografi
News Update
Loading...

Kamis, Maret 14

Soal USBN Geografi SMA 2018 dan Kunci Jawabannya Part 6

Oke teman-teman lanjut lagi nih kali ini kita akan coba bahas soal USBN Geografi 2018 nomor 26-30. 

Jangan lupa share dan like blog nya ya biar update terus materi geografinya. Selamat berjuang dan jangan menyerah meraih cita-cita. Soal geografi bisa ditaklukan kok asal rajin berlatih.

26. Faktor dominan dari erosi di daerah gurun adalah ....
A. Angin
B. Tanah
C. Vegetasi
D. Topografi
E. Ketinggian


Pembahasan:
Gurun adalah daerah gersang dan kering sehingga pastinya erosi yang dominan adalah erosi angin atau eolian. Contoh fenomena hasil erosi eolian adalah gumuk pasir dan batu jamur.


27. Perhatikan gambar siklus batuan!
Siklus batuan
Berdasarkan gambar tersebut, proses sedimentasi ditunjukkan huruf ....
A. A
B. B
C. C
D. D
E. E


Pembahasan:
Sedimentasi ditunjukkan huruf "b". Proses siklus batuan adalah sebagai berikut:
Magma>membeku>batuan beku>erosi/sedimentasi>sedimen>kompaksi>batuan sedimen>suhu dan tekanan>batuan metamorf>melebur>magma


28. Fenomena gempa bumi terjadi pada pukul 11.15 WIB, kemudian gelombang gempa berikutnya terjadi pada pukul 11.17 WIB. Jarak episentrum gempa adalah ...
A. 250 km
B. 500 km
C. 750 km
D. 1.000 km
E. 1.250 km


Pembahasan:
E = {{ S – P } – 1’} x 1.000 km
 = {{11.17 – 11.15} – 1’ } x 1.000 km
 = {2 – 1} x. 1.000 km
 = 1.000 km

29. Cara mengatasi masalah kependudukan Indonesia sebagai akibat dari piramida penduduk pada gambar adalah ....
Piramida penduduk
A. Menyiapkan layanan panti jompo
B. Mengembangkan sumber daya manusia
C. Menekankan program transmigrasi
D. Memperbanyak lapangan kerja
E. Menggalakan program KB



Pembahasan:
Masalah kependudukan piramida diatas adalah ledakan penduduk usia produktif maka harus segera memperbanyak lapangan kerja/wiraswasta untuk menekan angka pengangguran.

30. Karakteristik lahan:
1) pH tanah tinggi
2) banyak bahan organik membusuk
3) Selalu tergenang air saat musim hujan
4) kadar asam tinggi
Berdasarkan info diatas maka tindakan yang tepat untuk memulihkan kondisi tanah tersebut adalah ....
A. Pemberian kapur
B. Penyebaran mulsa
C. Pembiaran drainase
D. Pemupukan organik
E. Penanaman searah kontur lereng


Pembahasan:
Kapur memiliki kegunaan salah satunya untuk menetralisir tanah yang asam. Caranya tinggal menaburkan kapur diatas tanah dan biarkan selama beberapa hari/minggu sampai tanah kembali netral. Link soal selanjutnya cek disini
Baca Juga
Post ADS 1

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close