Oke teman-teman sekalian kita lanjut lagi untuk membahas soal UNBK Sosiologi 2018 ya. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share ke teman-teman lain di sekolah. Jangan menyerah dan tetap semangat.
Pembahasan UNBK Sosiologi 2018 |
1. Adanya perubahan sosial di masyarakat memunculkan tantangan baru di bidang kesehatan, yaitu adanya ketimpangan status kesehatan antara warga perkotaan dengan warga pedesaan. Upaya menghadapi kasus pada contoh tersebut adalah ….
a. memperbaiki pelayanan kesehatan dalam masyarakat
b. meningkatkan partisipasi warga dalam bidang kesehatan
c. meningkatkan kualitas SDM di bidang kesehatan
d. memaksimalkan kualitas penduduk yang ada di perkotaan
e. mengefektifkan pelaksanaan desentralisasi penanganan kesehatan
b. meningkatkan partisipasi warga dalam bidang kesehatan
c. meningkatkan kualitas SDM di bidang kesehatan
d. memaksimalkan kualitas penduduk yang ada di perkotaan
e. mengefektifkan pelaksanaan desentralisasi penanganan kesehatan
Pembahasan:
Mengefektifkan pelaksanaan desentralisasi penanganan kesehatan menjadi salah satu solusi yang tepat untuk menanggulangi ketimpangan kesehatan masyarakat desa dengan kota. Dengan pelaksanaan ini, di setiap wilayah akan disiapkan tenaga kesehatan yang mampu memberikan edukasi mengenai hidup sehat serta penanganan cepat tanggap kesehatan bagi warga desa yang membutuhkan pertolongan medis secara cepat. Dengan demikian kehidupan kesehatan masyarakat desa tidak akan mengalami ketimpangan. Jadi, upaya yang dapat dilakukan adalah mengefektifkan pelaksanaan desentralisasi penanganan kesehatan.
2. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Etos kerja yang tinggi akan memengaruhi produktivitas dan keberhasilan perusahaan.
(2) Pembelajaran online menuntut kedisiplinan dan kejujuran yang tinggi dari siswa.
(3) Westernisasi di kalangan remaja dapat diantisipasi dengan penanaman cinta budaya.
(4) Sekulerisme mendorong adanya pemisahan pandangan antara dunia dan agama.
(5) Demoralisasi berpengaruh terhadap penurunan kualitas sumber daya manusia.
Dari pernyataan tersebut yang termasuk nilai-nilai kearifan lokal di tengah pengaruh globalisasi adalah ….
a. (1), (3), dan (5)
(1) Etos kerja yang tinggi akan memengaruhi produktivitas dan keberhasilan perusahaan.
(2) Pembelajaran online menuntut kedisiplinan dan kejujuran yang tinggi dari siswa.
(3) Westernisasi di kalangan remaja dapat diantisipasi dengan penanaman cinta budaya.
(4) Sekulerisme mendorong adanya pemisahan pandangan antara dunia dan agama.
(5) Demoralisasi berpengaruh terhadap penurunan kualitas sumber daya manusia.
Dari pernyataan tersebut yang termasuk nilai-nilai kearifan lokal di tengah pengaruh globalisasi adalah ….
a. (1), (3), dan (5)
b. (1), (2), dan (3)
c. (1), (2), dan (4)
c. (1), (2), dan (4)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)
Pembahasan:
Upaya pelestarian kearifan lokal di tengah pengaruh globalisasi dapat diwujudkan dengan tetap memberikan etos kerja yang tinggi untuk memengaruhi produktivitas dan keberhasilan perusahaan, pembelajaran online yang mengutamakan kedisiplinan dan kejujuran serta antisipasi pengaruh budaya barat dengan penanaman cinta budaya negeri.
3. Dalam rangka meningkatkan produktivitas pertanian, pemerintah mendatangkan alat pertanian modern dari luar negeri. Sementara itu, para petani masih banyak yang menggunakan cara-cara tradisional dalam pengolahan tanah. Akibatnya ketika mesin pertanian modern itu diserahkan kepada petani, tidak dapat menggunakan sebagaimana mestinya. Contoh tersebut merupakan gejala ….
a. cultural conflict
b. cultural diversity
c. cultural lag
b. cultural diversity
c. cultural lag
d. cultural identification
e. cultural change
Pembahasan:
Cultural lag adalah suatu keadaan adanya perbedaan taraf kemajuan dalam masyarakat. Artinya, terdapat masyarakat yang tertinggal pada kemajuan budaya dalam bentuk teknologi di tengah perkembangan teknologi yang begitu pesat. Akibatnya, masyarakat tersebut tidak memiliki kemampuan untuk mengoperasikan peralatan modern dalam kehidupan. Jadi, ketidaksiapan petani dalam mengoperasikan alat pertanian modern termasuk ke dalam bentuk cultural lag.
4. Di era globalisasi saat ini, masyarakat cenderung memiliki kehidupan yang lebih praktis, cepat, dan nyaman. Kecenderungan ini mendorong terjadinya perubahan sosial, yaitu ….
a. sikap terbuka dari masyarakat
b. keadaan ekonomi yang bertambah
c. keinginan hidup layak di alam bebas
d. kemajuan pengetahuan dan teknologi
e. ketidakpuasan dalam kemampuan hidup
b. keadaan ekonomi yang bertambah
c. keinginan hidup layak di alam bebas
d. kemajuan pengetahuan dan teknologi
e. ketidakpuasan dalam kemampuan hidup
Pembahasan:
Era globalisasi yang serba praktis, cepat, dan nyaman membuka peluang
terjadinya perubahan sosial dalam sikap terbuka dari masyarakat. Melalui
globalisasi kita dapat mengetahui berbagai informasi dari berbagai
belahan dunia yang pada akhirnya memaksa kita untuk terbuka terhadap
perubahan.
5. Pada dasarnya pengertian modernisasi mencakup suatu transformasi total dari kehidupan bersama yang bercorak tradisional menuju ke arah pola-pola ekonomis yang lebih maju. Dalam gaya hidup sehari-hari, modernisasi membuat suburnya pusat-pusat perbelanjaan yang berdampak terhadap tumbuhnya bentuk ….
a. perekonomian rakyat meningkat
b. industrialisme berkembang pesat
c. sikap individualisme meningkat
d. konsumerisme dalam masyarakat
e. privatisme perusahaan asing
b. industrialisme berkembang pesat
c. sikap individualisme meningkat
d. konsumerisme dalam masyarakat
e. privatisme perusahaan asing
Pembahasan:
Konsekuensi dari globalisasi berdampak pada tumbuhnya pusat perbelanjaan modern yang berpengaruh terhadap gaya hidup konsumerisme di kalangan masyarakat. Soal selanjutnya cek disini