Mid Ocean Ridge atau Tanggul Dasar Samudera - Guru Geografi
News Update
Loading...

Selasa, April 4

Mid Ocean Ridge atau Tanggul Dasar Samudera

Mid Ocean Ridge atau MOR menyelimuti bumi ini seperti jahitan pada bola baseball. MOR membentang sejauh 65.00 km di seluruh bumi. Mayoritas sistem tanggul tektonik ini berada di bawah lautan dengan kedalaman rata-rata 2.500 meter di bawah permukaan air laut. 

MOR mulai ditemukan pada tahun 1950an karena keberadaannya yang jauh di dasar laut sehingga luput dari mata manusia. Baca juga: Beda geosentris dan heliosentris

MOR atau punggung laut secara geologi penting karena ia terbentuk di batas sepanjang lempeng divergen dimana lantai samudera tercipta bersamaan dengan lempeng bumi yang menyebar. 

Ketika dua lempengan kerak bumi terpisah, magma cair akan naik ke dasar laut menghasilkan letusan gunung api besar bertipe basalt dan membangun jaringan rantai gunung api terpanjang di dunia. Karena mayoritas erupsi berada di dasar lautan, MOR sering sulit diidentifikasi. 
Peta Lantai Samudera
Tingkat sebaran punggung laut ini bervariasi, ada yang lambat tidak lebih dari 1-3 cm per tahun dan ada yang bergerak menyebar denga kecepatan 10-20 cm per tahun. Kecepatan penyebaran memengaruhi topografi punggungan laut yang akan dihasilkan. 

Penyebaran yang lambat akan menghasilkan topografi yang tidak teratur dan lereng curam serta relatif sempit. Penyebaran yang cepat akan menghasilkan profil punggung laut yang lebih luas dengan lereng yang lebih landai.

Dua MOR yang sangat diperhatikan oleh para ilmuwan adalah Mid Atlantic Ride (MAR) dan East Pasific Rise (EPR). Mid Atlantic membangun lantai Samudera Atlantik dengan kecepatan pergerakan 5 cm per tahun dan membangun lembah retakan seperti Grand Canyon. 

Sebaliknya East Pasific Rise menyebar dengan kecepatan 6-16 cm per tahun. Karena kecepatannya tinggi maka EPR tidak meghasilkan lembah besar namun hanya puncak gunung api halus dengan celah pendek dari MAR. Baca juga: Genesa batuan beku

Meski peralatan canggih ditemukan, namun fenomena MOR ini tetap masih banyak menyisakan misteri bagi para ilmuwan. MOR juga terbentuk di Venus, Mars bahkan Bulan. Jadi, fase pembentukkan mid ocean ride adalah sebagai berikut:
1. mantel bumi panas naik.
2. magma kemudian melehkan litosfer.
3. lava kemudian muncul ke atas permukaan dasar lautan dan membentuk kerak baru.
4. lemoeng kerak bumi baru terpisah, mendingin dan semakin menebal.

Baca juga: Kenapa suhu air laut beda-beda
Untuk lebih memahaminya, silhkan lihat video dibawah ya.
Sumber: youtube, profemartin.wordpress.com

Baca Juga
Post ADS 1

Yuk Sebarkan Artikel Ini

Yuk, berkomentar di blog ini!.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close